Berita Terbaru
Loading...
Rabu, 17 Desember 2014

7 Kebiasaan yang Efektif

15.53
7 Kebiasaan yang Efektif
7 Kebiasaan yang Efektif
Kebiasaan sering kali dihubungkan dengan kesuksesan seseorang. Banyak tokoh dunia yang menggunakan kebiasaan mereka sebagai salah satu faktor menuju kesuksesan mereka.

Stephen R. Covey menulis sebuah buku motivasi berjudul 7 Habits of Highly Effective People yang sering dijadikan sebagai pedoman para motivator inspirasional.

Berikut merupakan ulasan singkat mengenai 7 kebiasaan efektif manusia :
 

1. Jadilah Proaktif

Bersikap proaktif adalah lebih dari sekedar mengambil inisiatif. Bersikap proaktif artinya bertanggung jawab atas perilaku kita sendiri, dan membuat pilihan berdasarkan prinsip-prinsip serta nilai-nilai dibanding dari suasana hati atau keadaan.
 

2. Merujuk pada Tujuan Akhir

Segalanya dicipatakan dua kali – pertama secara mental, kedua secara fisik. Individu, keluarga, tim, dan organisasi membentuk masa depannya masing-masing dengan terlebih dulu menciptakan visi serta tujuan setiap proyek secara mental. Yang paling penting bagi mereka sendiri adalah membuat komitmen terhadap diri sendiri untuk melaksanakannya.
 

3. Dahulukan yang Utama

Mendahulukan yang utama artinya mengorganisasikan dan melaksanakan apa yang telah dibuat secara mental (tujuan, visi, nilai-nilai, dan prioritas-prioritas Anda). Individu dan organisasi memfokuskan perhatiannya pada apa yang paling penting. Intinya adalah memastikan diutamakannya hal yang utama.
 

4. Berpikir Win-Win

Berpikir win-win adalah cara berpikir yang berusaha mencapai keuntungan bersama, dan didasarkan pada sikap saling menghormati dalam semua interaksi. Dalam kehidupan bekerja maupun keluarga, dengan cara berpikir seperti ini akan mendorong penyelesaian konflik dan membantu masing-masing individu untuk mecari solusi yang sama-sama menguntungkan.
 

5. Berusaha untuk Memahami, Baru Dipahami

Kita harus mendengarkan dengan seksama, untuk memahami orang lain, ketimbang untuk menanggapinya. Itulah cara memulai komunikasi sejati dan membangun hubungan. Kalau orang lain merasa dipahami, mereka merasa ditegaskan dan dihargai, lalu mau membuka diri, sehingga peluang untuk berbicara secara terbuka terjadi lebih alami dan mudah.
 

6. Wujudkan Sinergi

Sinergi adalah soal mengasilkan cara ketiga yang lebih baik ketimbang cara kita masing-masing. Manfaatkan perbedaan-perbedaan yang ada dalam mengatasi masalah. Manfaatkan juga kekuatan masing-masing individu secara kreatif sehingga mendapatkan hasil.
 

7. Mengasah ‘Gergaji’

Mengasah ‘gergaji’ maksudnya memperbaharui diri terus-menerus dalam keempat bidang kehidupan dasar: fisik, sosial, mental, dan rohani. Kebiasaan inilah yang meningkatkan kapasitas kita untuk menerapkan kebiasaan-kebiasaan efektif lainnya. Bagi sebuah organisasi atau individu, kebiasaan ke-7 ini seperti menggalakkan visi, pembaruan, dan perbaikan terus-menerus. Bagi sebuah keluarga, kebiasaan ini seperti membentuk tradisi-tradisi yang merangsang semangat pembaruan keluarga agar lebih harmonis.

Pernahkah Anda melakukan paling tidak 2 dari 7 kebiasaan ini?
Next
This is the most recent post.
Posting Lama

0 komentar:

Posting Komentar